728x90 AdSpace

Update
Diberdayakan oleh Blogger.
Minggu, 30 Agustus 2015

7 Fakta Unik tentang Teh


Sebenarnya sebelum dipopulerkan olehInggris, teh adalah minuman yang berasal dari Cina. Minuman ini diciptakan untuk menghidrasi tubuh ketika musim panas. Kebanyakan orang Cina meminum teh di antara jam kerja untuk meningkatkan energi mereka yanghilang.

1. Meskipun berasal dari negara Asia, namun kantong teh diciptakan diAmerika Serikat. Cara ini bertujuan untuk memudahkan dalam menyimpandan mengonsumsi teh.

2. Ada banyak jenis teh. Namun semua jenis teh ini berasal dari tanamanyang sama yaitu Camellia sinesis atau yang Anda kenal sebagai daun teh. Perbedaan jenis teh ini terletak pada saat teh tersebut diolah.

3. Teh oolong adalah teh yang paling mahal di dunia. Harga 1 pon teh oolongbisa mencapai lebih dari 3000 dolar.

4. Daun teh mampu digunakan untuk meramal. Sama seperti ramalan yang menggunakan telapak tangan, daun teh juga dapat digunakan untuk membaca masa depan Anda. Caranya adalah si peramal membaca arti di balik makna ampas daun teh yang Anda minum yang ada di dasar cangkir.

5. Nama teh Darjeeling berasal dari tempat di India dengan nama yang sama. Namun ada fakta di baliknya yaitu dari 4000 ton teh yang dipasarkan sebagai teh Darjeeling, hanya 100 ton teh yang benar-benar merupakan teh otentik Darjeeling.

6. Daun teh mampu digunakan sebagai pengusir nyamuk. Caranya adalah gosokkan beberapa daun teh di kulit Anda. Aromanya bermanfaat untuk mengusir nyamuk.

7. Tak hanya diminum, teh ternyata dapat bermanfaat untuk kebutuhanrumah tangga seperti sebagai pupuk, menghilangkan bau kaki, membersihkan lantai, bahkan membantu menyembuhkan luka cukur dengan lebih cepat.

Nah, itulah 7 Fakta Menarik Tentang Teh yang perlu Anda ketahui. Minuman sejuta manfaat ini tak hanya baik untuk kesehatan namun mampu digunakan untuk keperluan lainnya.


  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Item Reviewed: 7 Fakta Unik tentang Teh Rating: 5 Reviewed By: Unknown